August 11, 2019
National Chiang Kai Shek Memorial Hall
Taiwan adalah sebuah negara yang terletak di sebelah tenggara Tiongkok yang menawarkan berbagai keindahan dari arsitektur modern, pemandangan alam yang indah sampai dengan sejarah yang menarik untuk diketahui. Sejarah panjang perjuangan negara yang dahulu bernama Formosa ini, dapat Anda temui di Chiang Kai Shek Memorial Hall yang berada di kota Taipei. Selain berfungsi untuk mengenang Chiang Kai Shek, presiden pertama Taiwan, museum yang didirikan di lahan seluas 25 hektar ini menceritakan perjalanan berdirinya negeri ini sejak periode perang sipil di China.