July 23, 2019

Iyashi No Sato - Kawaguchi

Hai Astrindo Travellers

Iyashi No Sato atau yang sering disebut sebagai Healing Village, merupakan salah satu desa tradisional yang paling terkenal Jepang dan paling banyak dikunjungi selain Shirakawa Go di Gifu dan Boso No Mura di Chiba. Di desa yang biasa dijadikan tempat “pelarian” bagi orang Jepang dari kesibukan perkotaan ini, Anda dapat melihat keasrian Danau Saiko dengan latar belakang Gunung Fuji berpadu dengan suasana pedesaan yang tenang dan pastinya berbagai toko souvenir dan makanan khas Jepang akan menyambut kunjungan Anda ke desa yang terletak di kawasan Kawaguchi ini.